Hari Kemerdekaan Republik Indonesia

   

Hari kemerdekaan Indonesia adalah hari libur Nasional di Indonesia untuk memperingati Proklamasi Kemerdekaan Indonesia pada tanggal 17 Agustus 1945 yang merupakan deklarasi independensi bangsa Indonesia. Setiap tanggal 17 Agustus, warga Indonesia merayakan dan mensyukuri peringatan kemerdekaan Indonesia dengan melakukan upacara bendera serta biasanya diselenggarakan berbagai macam perlombaan, seperti : Panjat Pinang, Lomba makan kerupuk, Lomba tarik tambang, dll. 

Dalam hal tersebut, Ada makna kemerdekaan di balik lomba agustusan. Semarak peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-77 mulai terlihat sejak awal bulan Agustus 2022. Para pedagang bendera dan atribut yang menggambarkan nasionalisme bernuansa merah putih mulai menghiasi trotoar jalan raya dan lampu merah. Bendera merah putih, umbul-umbul sampai asesoris kecil bernuansa merah putih dijajakan oleh para pedagang jalanan. 

Di sudut-sudut perumahan dan perkampungan, warga mulai menghiasi rumahnya dengan nuansa kebangsaan. Bendera merah putih segala ukuran menjadi hiasan di setiap rumah di negeri ini. Gedung-gedung pemerintah mulai dihias dengan berbagai hiasan bernuansa merah putih. Mendekati tanggal 17 Agustus, karang taruna dan para pemuda mulai bergerak. Mereka menyiapkan segala kebutuhan untuk puncak peringatan hari kemerdekaan Indonesia. Jalanan kampung dicat, gerbang masuk kampung dihias, pohon pinang ditebang dan disiapkan. Sebagian yang lain berkeliling ke rumah-rumah untuk mengumpulkan dana dalam rangka membiayai kegiatan.

Merdeka!

Kata itu yang menjadi kata penyemangat dalam setiap pekerjaan dan kegiatan yang dilaksanakan. Berbagai kegiatan dilangsungkan menjelang tanggal 17 Agustus. Lomba olahraga segala usia, lomba menyanyi, melukis dan lomba-lomba yang menggambarkan bakat bangsa Indonesia.

Pagi hari tanggal 17 Agustus, sebagai puncak peringatan hari kemerdekaan Indonesia, warga bergerak menuju tempat upacara dan mengikuti upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI, sebagian lain menyaksikan upacara peringatan HUT RI di layar televisi, sebagian yang lain sibuk menjajakan dagangannya untuk mendukung kegiatan peringatan hari kemerdekaan Indonesia.

Komentar